PENGGENAPAN FIRMAN
Hari Senin Biasa Pekan XVII , 31 Juli 2017 Pw. S. Ignasius dari Loyola, Imam Bacaan: Kel 32:15-24.30-34; Mzm 106:19-20.21-22.23; Mat 13:31-35 “ Semuanya itu disampaikan Yesus kepada orang banyak dalam perumpamaan, dan tanpa perumpamaan suatupun tidak disampaikan-Nya kepada mereka, supaya genaplah firman yang disampaikan oleh nabi: "Aku mau membuka mulut-Ku mengatakan perumpamaan, Aku mau mengucapkan hal yang tersembunyi sejak dunia dijadikan ”(Mat 13:34-25) Sering kali kita mendengarkan Yesus mengajar dengan menggunakan perumpamaan-perumpamaan. Mungkin kita bertanya, “Mengapa demikian?” Pada hari ini kita dapat menemukan jawabannya di dalam bacaan Injil. Dalam bacaan Injil dikatakan bahwa Yesus menyampaikan pengajaran-pengajaran-Nya dengan menggunakan perumpamaan-perumpamaan agar tergenapilah firman yang telah disampaikan oleh para nabi sebelum Yesus. Di sini kita dapat melihat bahwa Yesus merupakan penggenapan dari apa yang telah dikatakan oleh para nabi sejak